Sahara, Toko Kurma dan Oleh-Oleh Haji di Rempoa
Sahara adalah toko oleh-oleh haji pada Kelurahan Rempoa, Kecamatan Ciputat Timur, Kota Tangerang Selatan.
Bagi kamu yang ingin mencari oleh-oleh haji, seperti berbagai jenis kurma, siwak, kacang arab, kismis, kacang pistacio, kacang almond, parfum, air zam-zam, cokelat kerikil dan lainnya, tidak perlu lagi jauh-jauh lagi ke Tanah Abang.
Selain menyediakan berbagai oleh-oleh khas haji, Sahara juga menjual produk herbal seperti habbatussauda, madu berbagai merek, bee pollen, pink salt, buah zuriat untuk program hamil (promil), mukena, sajadah, baju koko, sarung dewasa dan anak, hingga tasbih.
"Biasanya saya beli kurma dan produk oleh-oleh haji di Tanah Abang. Naik kereta dari Stasiun Pondok Ranji. Kalau beli banyak, bawa pake karung. Berat," ujar Bang Fakry, warga Gang Anggur.
Sahara, toko kurma dan oleh-oleh haji ini berlokasi tepat di seberang Yaspina, sekolah Islam di Rempoa, Tangsel.
"Sekarang toko oleh-oleh haji sudah ada di Rempoa, lebih deket. Mendingan beli di sini aja," tukasnya.
Posting Komentar untuk "Sahara, Toko Kurma dan Oleh-Oleh Haji di Rempoa"
Siaran pers, kerja sama, pemasangan iklan dll, dikirim ke email: redaksi[at]radarempoa.com