Jagoan Point Blank Baru, Guardian Force Juara PBNC 2016
Pada Minggu (4/9), berlokasi di Grand Ballroom Pullman, Central Park, Jakarta, Garena Indonesia telah menyelenggarakan kompetisi nasional dari game online Indonesia bergenre first person shooter (FPS) yang berjudul Point Blank.
Dalam kompetisi tahunan yang bertajuk Point Blank National Championship (PBNC) 2016 tersebut, pada babak grand finalnya telah bertanding dua tim terbaik Point Blank di Indonesia, yaitu Guardian Force (Jakarta) melawan N1CS Kamikaze (Surabaya) yang merupakan juara bertahan tahun lalu.
Pertandingan berlangsung sengit yang mana skor dari setiap tim saling susul menyusul. Hanya saja, setah laga yang cukup panjang antara kedua tim e-sports yang sama-sama tangguh itu, pada akhirnya jawara pada kompetisi berhadiah total 1,5 miliar Rupiah ini dimenangkan oleh Guardian Force.
Atas kemenangan ini, Guardian Force berhasil merebut title juara nasional Point Blank dari tangan N1CS sekaligus meraih hadiah utama berupa uang tunai senilai 500 juta Rupiah dan tiket sebagai menjadi wakil Indonesia dalam kompetisi dunia Point Blank yang bertajuk Point Blank International Championship (PBIC) 2016.
Guardian Force adalah tim e-sport Point Blank yang terdiri dari anggota bernama Benny (leader), Armario (pointman), Azmi dan Michael (support), Ilham (rusher), dan Tommy (manager). Menurut Tommy, tim ini sudah terbentuk sejak dua tahun lalu dan telah melalui banyak waktu-waktu berat bersama, khususnya sempat down dan tidak mau berkompetisi lagi karena kekalahan.
Posting Komentar untuk "Jagoan Point Blank Baru, Guardian Force Juara PBNC 2016"
Siaran pers, kerja sama, pemasangan iklan dll, dikirim ke email: redaksi[at]radarempoa.com