Nothing, Aplikasi Android untuk Kamu yang Punya Banyak Waktu
Ada banyak aplikasi Android di Google Play yang dibuat oleh para kreator untuk memudahkan pekerjaan para penggunanya. Beragam kesulitan telah dilalui kreator untuk menciprakan program terbaik agar aplikasi yang direncanakan dapat rampung, berjalan dengan baik dan diluncurkan ke pasar.
Apabila sebelumnya ada ponsel bernama NoPhone yang ditujukan sebagai terapi pengguna smartphone yang kecanduan. Kali ini, ada aplikasi yang dibuat oleh seseorang untuk iseng dan memenuhi library Google Play. Sebab aplikasi itu tidak memiliilki fungsi atau kegunaan.
Berbeda dengan aplikasi Android lainnya, alih-alih memberikan manfaat, aplikasi bernama Nothing ini cuma menghabiskan kuota internet dan storage dari pengguna. Ya, sesuai dengan namanya, aplikasi tersebut tidak memiliki fungsi apapun. Ketika mengaktifkannya, aplikasi ini hanya menampilkan tulisan Nothing. Tidak ada apa-apa lagi selain tulisan itu.
Uniknya, Nothing telah diunduh setidaknya oleh 10.000 pengguna di Google Play dan mendapat review yang terbilang sangat bagus. Mayoritas pengguna memberikan bintang lima untuk aplikasi yang tidak memiliki manfaat apapun selain menampilkan tulisan Nothing ini.
Meski tidak berguna apa-apa, Nothing cukup memakan tempat yang lumayan juga, yakni 10MB di internal storage. Untung saja tidak ada iklan yang mengganggu atau sistem yang membuat ponsel pengguna jadi berat.
Nothing cukup untuk meramaikan daftar aplikasi kamu, biang-buang waktu atau sekadar lucu-lucuan ke teman.
Download
Posting Komentar untuk "Nothing, Aplikasi Android untuk Kamu yang Punya Banyak Waktu"
Siaran pers, kerja sama, pemasangan iklan dll, dikirim ke email: redaksi[at]radarempoa.com