Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget Atas Posting

Game Asyik untuk Isi Waktu Senggang Anak di Bulan Ramadhan


Game Anak Sholeh adalah sebuah game Android yang menggabungkan cerita Islami, kisah nabi, dan mini game yang menarik untuk anak. Game ini akan mengenalkan kepada anak mengenai nilai-nilai kebaikan yang terdapat dalam ajaran Islam dengan cara yang menyenangkan.

Game yang dapat diunduh secara gratius dari Google Play ini dirancang untuk membantu orang tua dalam mengajarkan Islam kepada anak. Di dalamnya terdapat doa harian dan tata cara sholat yang disajikan dalam bentuk mini game yang diharapkan akan menarik bagi anak sehingga mereka bisa lebih cepat menghapal doa harian dan gerakan sholat.

Fitur unggulan
  • Karakter lucu dengan animasi keren
  • Kisah keseharian yang dekat dengan kehidupan Anak dan kisah Islami yang mengandung nilai positif dan disajikan dalam animasi yang berwarna
  • Mini-game seru
  • Panduan doa harian dan tata cara sholat yang ditampilkan dalam format games
  • Fitur achievement yang menambah semangat untuk bermain
  • Parent Apps terpisah untuk memantau permainan anak (coming soon

Ajak anak Anda memainkan Game Anak Sholeh ini untuk pengisi waktu senggang sambil belajar dengan cara yang asyik, khususnya ketika Ramadhan.

Setelah menjajal game Android ini, penulis menilai bahwa anak usia di bawah lima tahun yang ingin memainkan game ini perlu untuk didampingi oleh orang tua supaya tidak bingung dengan perintah yang diberikan. Selain itu, alangkah lebih bijaksana kalau orang tua juga membimbing anak dengan cara menjelaskan tentang nilai-nilai yang disampaikan dalam kisah yang disuguhkan.

Game Anak Sholeh dapat diunduh di sini.

Posting Komentar untuk "Game Asyik untuk Isi Waktu Senggang Anak di Bulan Ramadhan"